Mengatur Ukuran Kertas di Microsoft Word

Sebelum membuat dokumen baik naskah maupun karya tulis lainnya di Microsoft Word, hal yang sebaiknya lebih dahulu dikerjakan adalah mengatur ukuran kertas yang akan dipergunakan, mengatur margin serta orientasi kertas.

Biasanya secara default, ukuran kertas berada pada ukuran kertas A4, sementara di Indonesia jenis kertas yang biasa beredar adalah A4 dan F4 (Folio).

Ukuran kertas yang juga biasa dipergunakan adalah:
A4 : 21 cm x 29,7 cm
Letter : 21,59 cm x 27, 94 cm
F4 : 21,5 cm x 33 cm
Legal : 21,59 cm x 35,56 cm

Sementara untuk ukuran kertas F4, di pengaturan printer tidak semua printer mempunyai fasilitas F4 atau Folio.

Untuk mengatur ukuran kertas dapat diikuti langkah-langkah berikut :
1. Buka program Ms. Word
2. Klik Page Layout
3. Pada group menu Page Setup, klik Size, Pilih salah satu ukuran kertas yang diinginkan.



4. Jika ingin menggunakan F4, dapat memilih More Pages Sizes…, pada bagian bawah pengaturan Size
5. Lalu setelah keluar jendela Page Setup, pilih Paper dan pilih Custom Size, Width untuk ukuran lebar kertas yaitu 21,59 cm dan Height untuk tinggi kertas yaitu 33 cm..
6. Klik OK


Jika jenis printer Anda mempunyai fasilitas F4, Anda dapat memilih 8,5X13 (custom) biasanya pada printer Laser atau Legal Germany pada printer Dotmatrix

Jika satuan ukuran kertasnya masih menggunakan inchi, Anda dapat merubahnya dari inchi menjadi cm. Untuk panduannya dapat dibaca disini.



Artikel terkait...



3 comments:

Anonymous said...

Anda salah, kertas Quarto itu bukan A4...Kalo kita beli di toko kodenya QTO....coba anda googling dulu atau main ke toko buku...

blogamka said...

makasih atas koreksinya....

Dee said...

Terimakasih banyak informasinya, sangat membantu :D

Post a Comment