Cara Filter Data Dalam Tabel di Excel

Bila memiliki worksheet yang panjang dan Anda ingin mengetahui beberapa bagian saja yang diperlukan maka perlu menggunakan fasilitas Filter.

Dengan menggunakan filter data maka Anda dapat memperoleh data yang tepat untuk ditampilkan tanpa perlu memilih dari ratusan baris data.

Cara-cara melakukan filter data adalah:

Buka workbook yang memiliki data yang panjang dan banyak seperti gambar berikut:


Lalu blok data yang akan di filter


Klik tab Data dan klik Filter perhatikan gambar berikut:


Selanjutnya pada header masing-masing kolom data akan tampak adanya tanda panah disebelah kanannya.


Contohnya Anda dapat mengklik tombol panah pada kolom Jenjang, hilangkan tanda centang pada jenjang yang tidak Anda inginkan dan pertahankan pada jenjang yang akan dilihat datanya misalnya jenjang SMK lalu klik OK.


Maka hasil dari perubahan dalam mem-filter dapat dilihat sebagai berikut:


Anda juga dapat mem-filter beberapa kolom sekaligus sesuai keinginan Anda.

Untuk mengembalikan filter Anda dapat mencetang (Select All)

selamat mencoba...


Tuliskan email Anda jika ingin berlangganan, sehingga setiap ada tulisan terbaru dari blog ini akan langsung terkirim ke alamat email Anda. Untuk mengetahui tata cara berlangganan blogamka lewat email Anda, silahkan klik disini


Artikel terkait...



9 comments:

Unknown said...

maksih mas atas kiriman emailnya, slama ini saya dapat banyak ilmu dari blog ini..
kalo boleh ada permintaan ni mas. tolong buatkan tutorial cara buat alamat email gmail.. karena saat ni saya mau buat alamat gmail tapi susah banget.... tolong yahh.. ditunggu kirimannya...

blogamka said...

bukankah mas Geo sekarang sudah memakai gmail, sebab mas Geo sudah terdeteksi menggunakan gogle+

Heru said...

Bagaimana caranya setelah di filter no urut jadi 1,2,3, dst....

blogamka said...

setahu saya guna filter hanya untuk menyaring data, yang sifatnya tidak permanen, sehingga jika nomor urut menjadi berurutan ya harus dicopy lalu dipaste kan ke sheet lainnya.., terima kasih.

Dani Pratama said...

nice tutorial, thanks pak

Unknown said...

pak kalo mau membuat nomor urut otomatis setelah data yang di filter keluar, saya tambahkan satu colom sebelahnya untuk membuat nomor urut dengan drag saja biasanya bisa, kalo ga pake filter data, otomatis urut 1,2,3 dst, tetapi kalo setelah filter dan mau membuat nomor urut itu biar urut dari 1,2,3, dst agak susah, mohon bantuan ya. thx b4

Artikel Kesehatan said...

Trimaksih Pak Infonya.

Mawar said...

Pak mohon infonya, saya kesulitan untuk update nama-nama karyawan di cabang dengan database yang saya punya, saya ingin mengecek apakah nama karyawan tersebut masih aktif bekerja atau sudah resign. Jika dicek secara manual akan membutuhkan waktu yang lama.Mohon infonya untuk rumus dan cara mengerjakannya.

Terimakasih sebelumnya.

Arif Rahman hakim (rif_racer) said...

Pak, saya mohon bantuannya, Saya punya data nama produk dan nilainya, bagaimana caranya menampul kan nama produk tersebut ketika saya filter yang nantinya dikorelasikan sebagai data grafik. sehingga nama produk yang dipilih di menu filter tampil/ muncul di kolom dan sheet grafik sebagai judul. Sebelumnya terima kasih atas perhatian dan bantuannya.

Post a Comment