Plugins Alien Skin Eye Candy 4000

Plugins Alien Skin Eye Candy 4000 merupakan plugins dari adobe photoshop yang digunakan untuk mengedit foto atau gambar yang berupa image bukan gambar vector.

Plugins Alien Skin Eye Candy 4000 Plugins ini mempunyai fungsi pengaturan sekitar 22 macam model efek, yaitu:

Antimatter: Dengan efek Antimatter ini gambar atau image yang kita edit akan berubah menjadi gambar negatif tetapi khusus warna yang terang menjadi hitam sedangkan untuk warna yang lebih gelap akan tampak lebih menyala.

Bevel Boss: Dengan efek Bevel Boss akan membuat gambar yang kita beri efek menjadi timbul atau biasa kita menyebutnya dengan emboss, untuk penggunaan menu efek bagian ini tidak terlalu penting karena menu default dari Adobe Photoshop sudah mendukung untuk kita menggunakan efek ini.

Chrome : Dengan efek Chrome ini akan membuat pada bagian tepi gambar kita akan terdapat efek emboss dengan warna Chrome atau mengkilap untuk warna mengkilapnya dapat kita sesuaikan dengan selera kita ada warna biru langit, kuning, silver dan masih ada lagi yang lainnya.

Corona : Efek Corona akan membuat permukaan gambar yang kita beri efek tampak terdapat kabut, untuk warna kabutnya juga dapat kita sesuaikan sesuai dengan selera kita dan juga harus terlihat padu dengan warna bagian dasar pekerjaan desain kita.

Cutout : Jika kita memberi Efek Cutout pada sebagian tepi pada gambar yang kita edit akan terpotong secara otomatis.

Drip : Efek drip atau menetes jika kita aplikasikan pada gambar yang kita edit tampaknya tampak kurang sempurna karena efek yang dihasilkan tidak begitu kelihatan, tapi karena sudah satu kesatuan dari menu Plugins Alien Skin Eye Candy 4000 ini tetap saja pasti terinstal.

Fire : Efek Fire ini merupakan salah satu menu yang menjadi kesukaan saya karena dengan efek ini akan membuat gambar kita tampak terbakar. Seperti contoh gambar ini:


Fur : Sesuai dengan namanya Fur jika kita artikan dalam Bahasa Indonesia berarti bulu maka dengan efek Fur ini kita akan membuat gambar yang kita beri efek akan terlihat seperti bulu.

Glass : Dengan efek Glass ini gambar yang kita beri efek akan tampak seperti kaca ini juga merupakan salah satu menu dari Plugins Alien Skin Eye Candy 4000 yang juga lumayan bagus,.

Gradient Glow : Efek Gradient Glow hanya akan membuat gambar yang kita beri efek akan tampak lebih tipis atau terlihat kurang tajam karena diatasnya terlihat ada warna yang menutupinya.

HSB Noise : Dengan efek HSB Noise gambar yang kita beri efek akan terdapat bercak-bercak yang menutupi sebagian dari gambar kita. Noise atau bercak-bercak atau juga disebut bintik-bintik banyak dari kita yang tidak menginginkannya terutama bintik-bintik yang terdapat pada hasil foto dari kamera HP.

Jiggle : Efek Jiggle akan memberikan kesan pada gambar kita seolah-olah tampak seperti gambar luberan oli atau gambar tampak tidak beraturan tetapi tetap dengan corak seni yang bagus.

Marble : Efek Marble akan mengubah tampilan gambar kita menjadi tampak seperti batu marmer sesuai dengan namanya marble yang berarti marmer.

Melt : Efek Melt akan membuat gambar yang kita beri efek tampak seperti plastik atau es yang sedang meleleh.

Motion Trail : Efek Motion Trail juga sangat bagus untuk memberikan kesan artistik pada gambar.

Shadowlab : Efek Shadow Lab akan memberikan hasil efek pada gambar kita tampak terdapat bayangan.

Smoke : Efek Smoke ini juga salah satu menu yang yang saya suka selain efek Fire, karena dengan efek ini gambar kita akan tampak seperti berasap.

Squint : Efek Squint akan membuat gambar yang kita beri efek tampak blur tetapi hasil blur disini berbeda dengan menu blur default pada Adobe Photoshop.

Star : Efek Star sebenarnya kurang begitu berguna karena akan memberi gambar bintang diatas gambar yang kita edit, karena meskipun tanpa menu efek ini kita sudah dapat membuatnya sendiri.

Swirl : Efek Swirl akan membuat gambar kita seolah-olah diatasnya terdapat pusaran angin.

Water Drops : Dengan efek Water Drops memberi efek berupa gambar yang diatasnya terdapat tetesan air.

Weave : Efek Weave ini juga merupakan efek yang bagus karena gambar yang kita beri efek akan terlihat seperti anyaman bambu.

Wood : Efek Wood ini akan merubah gambar kita secara keseluruhan tampak seperti serat yang terdapat pada kayu.

Untuk mendapatkan plugins Alien Skin Eye Candy 400 dapat anda download disini

Selamat berkreasi dengan Photoshop….

Artikel terkait...



1 comments:

Hawin said...

ya Mastah Tapi Kami Mengalami Error Scrip Sa'at lodingnya, sudah kami ulang - ulang menguplodate,

Post a Comment